May 2, 2024

Manfaat Olahraga Lari – Berolahraga secara rutin merupakan hal yang sangat baik bagi kesehatan tubuh dan jogging atau olahraga lari sering menjadi alternatif efektif dan murah bagi orang-orang. Tidak heran olahraga yang satu ini merupakan salah satu olahraga yang paling umum dilakukan oleh orang-orang. Selain karena hemat biaya dan efektif untuk menjaga tubuh tetap bugar, lari juga sangat mudah dilakukan dan dipahami oleh orang-orang. Olahraga ini juga cocok untuk dilakukan kapan saja, dari pagi ke sore. 

Olahraga lari juga termasuk sebagai kategori olahraga kardiovaskular yang sangat sempurna. Seperti namanya, jenis olahraga yang satu ini memberikan manfaat untuk kesehatan jantung, mulai dari menguatkan otot jantung, mengurangi resiko penyakit jantung, menurunkan tekanan darah, dan masih banyak lagi. Selain itu, olahraga ini juga dapat memberikan manfaat untuk anggota tubuh lainnya, dari paru-paru hingga otot tubuh, tidak ketinggalan olahraga lari juga membawa manfaat untuk kesehatan mental pula. Apa saja sih manfaat olahraga lari lainnya? Berikut merupakan beberapa manfaat olahraga lari yang bisa kamu dapatkan.

Menurunkan Berat Badan

Sumber: https://www.pexels.com/id-id/foto/pita-biru-mengukur-pada-skala-timbangan-kotak-kaca-bening-53404/

Anda kesulitan untuk menurunkan berat badan? Mungkin Anda harus mencoba olahraga lari, pasalnya olahraga lari merupakan olahraga yang terbukti cepat untuk membakar kalori. Menurut website Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan, jika lari dilakukan secara rutin, penurunan berat badan dapat dilakukan dengan cepat. Apalagi olahraga lari sangat mudah untuk dilakukan sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan uang untuk pergi ke gym. Namun, perlu diperhatikan pula bahwa hal ini juga bergantung dari jarak, insentitas, dan seberapa lama Anda berolahraga lari. Faktor berat badan dan usia juga dapat memengaruhi penurunan berat badan. 

Memperbaiki Mood

Sering bad mood? Tahukah Anda bahwa dengan berolahraga lari di pagi atau sore hari dapat membantu memperbaiki mood Anda? Benar sekali, selain memberikan manfaat bagi kesehatan fisik, manfaat olahraga lari yang lainnya adalah dapat membawa manfaat bagi kesehatan mental. Hal ini juga bisa Anda dapatkan dengan lari bertelanjang kaki di atas rumput. Hal ini karena dengan berolahraga lari dapat membantu produksi hormon endorfin yang merupakan hormon yang dapat melawan bad mood. Selain itu, olahraga yang satu ini juga bisa mengurangi kecemasan lewat berkurangnya ketegangan otot, sehingga mampu membuat Anda merasa lebih fresh, senang, dan mengurangi rasa burnt out, serta mencegah depresi. 

Meningkatkan Imun Tubuh

Sumber: https://www.pexels.com/id-id/foto/pria-berlari-di-sisi-jalan-235922/

Imun merupakan sistem kekebalan tubuh yang menjaga tubuh Anda dari serangan penyakit sampai virus. Apalagi di masa pandemi COVID 19, salah satu cara untuk mencegah terkena virus ini adalah menjaga imunitas tubuh Anda. Selain berfungsi sebagai pertahanan tubuh, imun juga memiliki fungsi yang tidak kalah penting lainnya yaitu fungsi homeostatis yang berarti fungsi degenerasi atau katabolisme tubuh dan fungsi pengawasan yang mengawasi aktivitas di dalam tubuh Anda.

Tentunya imunitas tubuh harus dijaga dan ditingkatkan. Hal ini bisa didapatkan dengan menjaga kesehatan, makan dan minum yang cukup serta bergizi, dan pastinya tetap berolahraga secara teratur. Salah satu jenis olahraga yang mudah untuk dilakukan dan tetap efektif untuk meningkatkan imun tubuh Anda adalah olahraga lari. Dengan lari secara rutin, sistem kekebalan tubuh Anda akan semakin meningkat dan menjauhkan Anda dari resiko penyakit dan virus-virus yang mungkin menyerang tubuh Anda. 

Meningkatkan Kinerja Otak

Selain meningkatkan kinerja jantung, manfaat olahraga lari lainnya juga mempu meningkatkan kinerja otak. Olahraga lari dapat melancarkan peredaran darah yang tidak hanya membuat daya kerja jantung lebih baik, tetapi juga dapat meningkatkan konsentrasi dan kesehatan otak. Hal ini karena sirkulasi darah yang terjadi pada saat berlari membantu oksigen masuk kedalam jaringan tubuh, termasuk otak yang dapat membantu terhindar dari penurunan daya ingat. Hal ini dapat membantu Anda mengingat banyak hal dan menghindari risiko pikun. 

Memperbaiki Kualitas Tidur

Manfaat olahraga lari yang terakhir adalah dapat memperbaiki kualitas tidur Anda. Masalah gangguan tidur merupakan salah satu faktor penyebab  menurunnya gairah, kecemasan dan depresi. Manfaat olahraga lari secara rutin di pagi hari akan membantu untuk tidur lebih nyenyak di malam hari. Karena pada saat berlari, otot-otot tubuh akan merasa lelah dan akan mengirimkan sinyal ke otak untuk beristirahat. Hal ini membuat kualitas tidur Anda di malam hari menjadi lebih maksimal sehingga ketika Anda bangun di pagi hari akan terasa lebih segar dan bersemangat. 

Olahraga Lari di Rumah

Sumber: https://www.pexels.com/id-id/foto/foto-orang-menggunakan-treadmill-3757957/

Masa pandemi membuat banyak aktivitas yang biasa dilakukan di luar rumah harus dilakukan di dalam rumah. Hal ini juga terjadi pada aktivitas seperti olahraga. Banyak orang yang merasa cukup kesulitan untuk menjalankan rutinitas olahraga lari di rumah. Apalagi mengingat kalau harga treadmill cukup mahal. Namun, sekarang Anda tidak perlu khawatir karena sekarang beli treadmill di ACE Hardware dan Bico Fit bayarnya bisa dicicil tanpa kartu kredit dengan Danakini. 

Dapatkan promo potongan bunga cicilan dari 1.99% jadi 0.99% untuk pembayaran tenor 6 bulan. Anda sudah bisa menikmati promo ini dengan minimal pembiayaan 2 juta rupiah saja. Anda juga tidak perlu takut karena promo ini berlaku untuk ACE Hardware dan Bico Fit di seluruh Indonesia. Promo ini bisa Anda dapatkan dengan menggunakan mobile apps Danakini yang bisa Anda unduh melalui Apps Store dan Google Play Store. Yuk buruan karena promo ini hanya berlangsung dari 12 – 31 Oktober 2021 saja. Jadi, jangan sampai ketinggalan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Danakini langsung saja cek website Danakini

About Author

Indakhila Putri

1 Comment

    […] Baca Juga: Manfaat Olahraga Lari Untuk Tubuh Dan Pikiran […]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *