Site icon Blog Danakini

Pernikahan Mewah Park-Shin-Hye: Ini Tips Mengumpulkan Dana Pernikahan

Pernikahan Mewah Park-Shin-Hye

Sumber: https://www.allkpop.com/

Pernikahan mewah Park-Shin-Hye dan Choi-Tae-Joon yang berlangsung sabtu 21 januari 2022 ini banyak menyita perhatian publik. Hal ini tidak aneh mengingat Park-Shin-Hye dan Choi-Tae-Joon merupakan nama besar di industri K-pop. Tidak hanya di negara asal Korea Selatan, fans-fans asal Indonesia juga ikut merayakan pernikahan kedua selebriti papan atas tersebut dengan cara masing-masing. Tidak sedikit orang yang mengucapkan selamat kepada kedua buah mempelai melalui media sosial. Pernikahan keduanya juga menarik perhatian publik lantaran kemewahan pernikahan bintang serial drama The Heirs ini. 

Walaupun pernikahannya terlihat sederhana dan tertutup oleh publik, tetapi bukan berarti ini pernikahan biasa. Gaun pengantin yang dipakai oleh Park-Shin-Hye, tidak tanggung-tanggung di acara spesial miliknya terdapat 6 gaun yang ia kenakan. Mulai dari gaun untuk prewedding hingga acara resepsi pernikahannya. Salah satu gaunnya yang menyita pandangan publik adalah  gaun dari Oscar De La Renta yang berharga ratusan juta rupiah. Bisa dikatakan kalau melangsungkan acara pernikahan seperti pernikahan mewah Park-Shin-Hye menjadi mimpi banyak orang.

Memang tidak sedikit dari orang-orang yang bermimpi melangsungkan momen sakral pernikahan sesempurna mungkin. Namun, pernikahan sebesar itu dapat merogoh kocek yang cukup besar. Namun, tentunya banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengumpulkan dana pernikahan. Nah, dalam artikel kali kami akan memberikan beberapa tips mengumpulkan dana pernikahan.

Pasang Target Pernikahan

Sumber: https://unsplash.com/photos/PFqfV5bn91A

Hal ini bukan berarti Anda harus buru-buru menikah, tetapi budget pernikahan bisa berbeda tergantung berapa lama perencanaannya. Jika Anda ingin membuat pernikahan sederhana, Anda bisa mengumpulkan dana dalam waktu kurang dari setahun. Namun, jika Anda ingin membuat acara yang sangat meriah dan besar-besaran, ada baiknya Anda menunggu waktu pernikahan agar dari segi persiapan dan keuangan telah benar-benar matang. Cobalah bicarakan dengan pasangan mengenai hal ini dan putuskan sesuai dengan keputusan Anda dan pasangan.

Pikirkan Konsep Pernikahan

Konsep pernikahan juga penting untuk dipikirkan sedini mungkin karena tergantung konsep pernikahan seperti apa yang Anda inginkan bisa sangat memengaruhi dana pernikahan Anda. Konsep pernikahan juga memakan banyak waktu, tenaga, dan banyak pihak. Dengan mengetahui secara pasti konsep seperti apa yang ingin dijalankan Anda dapat memperhitungkan dana yang perlu dikeluarkan dan hal ini berguna untuk membuat budget pernikahan. Jadikan diskusi konsep pernikahan pasangan Anda menjadi awal memulai rencana pernikahan Anda.

Buat Budget Pernikahan dengan Pasangan

Sumber: https://unsplash.com/photos/3-Tc_5LROrM

Seperti yang telah disinggung sedikit pada poin sebelumnya, budget pernikahan merupakan salah satu kunci penting untuk mengumpulkan dana pernikahan secara cepat dan efektif. Setelah mengetahui konsep pernikahan dan kapan target Anda menikah, budget dapat dibuat dengan lebih efektif. Membuat budget sangat berguna agar Anda memiliki goals yang realistis dan dengan memiliki tujuan, Anda dapat lebih fokus untuk menggapainya. Budget juga sangat berguna agar Anda memiliki angka yang pasti sehingga Anda dapat menghindari over budget dan dapat menghindari pengeluaran-pengeluaran yang kurang penting. Buatlah budget secara terperinci, Anda juga dapat membuat budget khusus untuk honeymoon Anda. 

Buat Tabungan Khusus dan Komitmen Kontribusi 

Tips selanjutnya yang bisa Anda coba adalah membuat tabungan khusus untuk mengumpulkan dana pernikahan yang dapat diakses oleh Anda dan pasangan. Tabungan ini berfungsi agar dana pernikahan tidak dipakai untuk hal-hal lainnya dan menjaga dana tergabung dengan keuangan Anda lainnya. Selanjutnya, Agar dana pernikahan dapat cepat terkumpul dibutuhkan komitmen kontribusi dari masing-masing pasangan. Komitmen ini bisa Anda lakukan dengan berbagai cara. Misalnya Anda berkomitmen menyisihkan uang sebesar 4 juta setiap bulannya dan pasangan akan menyisihkan uang 6 juta. Komitmen lainnya misalnya berhemat dan jika terdapat uang lebih akan langsung dimasukkan ke tabungan pernikahan. Pastinya komitmen apa yang Anda ingin lakukan tergantung dengan masing-masing persetujuan masing-masing pasangan. 

Baca Juga: Tips Mengatur Keuangan Di Tahun Baru

Mencari Tambahan Uang

Sumber: https://unsplash.com/photos/CPs2X8JYmS8

Selain menabung, Anda dan pasangan juga dapat mencari alternatif lainnya untuk menambah dana pernikahan. Salah satunya Anda bisa bekerja sampingan seperti freelance atau berjualan yang uangnya difokuskan untuk dana menikah. Selain itu, Anda juga bisa mencoba berinvestasi. Pilihan investasi juga dapat disesuaikan dengan target menikah Anda. Misalnya Anda berencana menikah dalam kurun waktu 5 tahun kedepan, maka Anda dapat mencoba instrumen investasi jangka panjang. Investasi-investasi lainnya yang bisa Anda coba pula untuk mengumpulkan dana pernikahan adalah reksadana, deposito, dan lain-lainnya.

Itulah sedikit tips mengumpulkan dana pernikahan. Tentunya setiap orang memiliki mimpi masing-masing untuk momen sakral yang kemungkinan terjadi hanya sekali seumur hidup. Apapun pernikahan yang Anda impikan, entah seperti pernikahan mewah Park-Shin-Hye atau pernikahan sederhana bersama keluarga Anda dapat coba mengaplikasikan tips-tips tersebut.

Dapatkan aplikasi Danakini melalui Apps Store dan Play Store.

Exit mobile version