Site icon Blog Danakini

Kerja #DIRUMAHAJA Buat Sofa Jadi Cepat Rusak? Cari Tahu Penyebab Dan Solusinya!

Memang tak bisa dihindari jika situasi pandemi seperti sekarang membuat kita harus banyak melakukan aktivitas #DiRumahAja. Apalagi bagi Sobat Informa yang dianjurkan untuk melakukan pekerjaan kantor secara work from home atau wfh. Tentunya untuk menjaga agar kecepatan dan produktivitas kerja di rumah tetap sama layaknya di kantor, Anda perlu dukungan suasana kerja yang nyaman. 

Kondisi ini bisa saja Anda temukan di ruang kerja pribadi, kamar tidur atau area yang lebih terbuka lainnya #DiRumahAja seperti ruang tamu. Bahkan mungkin tanpa Anda sadari intensitas Anda menggunakan sofa pun jadi meningkat, mulai dari duduk, selonjoran atau tiduran saat bekerja atau rehat sejak. 

Nah, tahukah Anda jika aktivitas tersebut bisa membuat sofa cepat rusak, Sobat Informa? Apalagi jika Anda cenderung suka duduk di sisi sofa yang sama terus-menerus atau bisa saja material fabric sofa jadi cepat rusak akibat keringat dari cuaca panas. 

Namun, Anda tidak perlu khawatir karena Informa hadir dengan beberapa tips untuk perawatan sofa sekaligus memastikan waktu kerja #DiRumahAja Anda tetap bisa produktif. Simak selengkapnya di bawah ini!

Manfaatkan Penggunaan Sofa Recliner

Tips pertama ini bersifat pencegahan! Jangan sampai sofa yang biasanya dijadikan untuk menjamu tamu atau berkumpul bersama keluarga jadi tidak nyaman untuk diduduki karena keseringan digunakan waktu bekerja #DiRumahAja. 

Sebagai gantinya, Sobat Informa bisa menambahkan jenis sofa lain yang bisa mengakomodasi kebutuhan bekerja #DiRumahAja, seperti jenis sofa recliner. Memiliki fitur sandaran kaki yang bisa dibuka hingga penopang punggung yang bisa diatur, Anda dengan nyaman bekerja sambil duduk, selonjoran hingga rebahan sekalipun.

Adapun rekomendasi sofa recliner yang cocok untuk Anda #DiRumahAja adalah Tulen Recliner 1 Seater. Bisa Anda dapatkan dengan promo spesial Beli 1 Gratis 1 selama periode promo Informa Wow Sale. Tulen Recliner 1 Seater terbuat dari material berkualitas dengan pengerjaan detail yang rapi. Dilengkapi bantalan empuk dan fitur penopang kaki yang bisa dibuka, Tulen Recliner siap menemani waktu kerja nyaman Anda #DiRumahAja. 

Beralih dari Sofa ke Area Kerja Minimalis

Cara lain yang bisa Anda lakukan supaya waktu kerja #DiRumahAja tetap nyaman sekaligus menjaga keawetan sofa Anda adalah membuat area kerja minimalis di rumah. Tujuan supaya Anda memiliki satu area khusus untuk menyimpan sebuah kebutuhan kantor. Selain itu juga Anda bisa jadi lebih berkonsentrasi tanpa ada gangguan akibat berbagi sofa di ruang tamu bersama anggota keluarga yang lain. 

Menciptakan area kerja minimalis tidaklah sulit, Anda bisa mulai dengan dua furniture utama, yaitu meja dan kursi kerja. Pilihlah jenis meja yang multifungsi dengan menyediakan area penyimpanan, seperti Heigen Meja Kantor. Merupakan meja kantor yang berkonsep modern industrial dengan kombinasi material MDF dan metal, Heigen Meja Kantor juga dilengkapi dengan beberapa kompartemen penyimpanan di bagian bawah meja.

Untuk pilihan kursi kerja, Anda bisa memilih Lomo Office Chair sebagai padu padannya. Tersedia dalam pilihan warna biru dan hitam, Lomo Office Chair memiliki desain modern yang dilengkapi dengan fitur sandaran punggung yang ergonomis sehingga sangat nyaman digunakan temani waktu kerja Anda #DiRumahAja. Kemudian, kursi kerja ini juga dilengkapi tuas pengatur yang bisa menyesuaikan ketinggian kursi dan meja.

Lakukan Perawatan Sofa Secara Rutin

Langkah perawatan sofa secara rutin perlu dilakukan apabila Anda menginginkan aktivitas kerja #DiRumahAja tetap berpusat di area ruang tamu bersama sofa kesayangan Anda. 

Adapun langkah perawatan yang diambil bisa dimulai dengan hal yang paling mudah. Misalnya, menyeimbangkan pola duduk Anda saat di sofa, yang sebelumnya lebih banyak di sisi kanan, kini dibagi juga ke area sisi kiri. Mengurangi intensitas rebahan atau tiduran di sofa guna mencegah Anda pengenduran sambungan antara sandaran atau lengan sofa pada body sofa.

Dobel Promo Cicilan Danakini

Kelamaan di rumah membuat Sofa Anda cepat rusak? Tidak perlu khawatir karena Anda bisa langsung membeli sofa baru untuk melengkapi rumah Anda di Informa. Apalagi dengan Dobel promo cicilan dari Danakini, barang-barang tersebut bisa dilengkapi lebih mudah.

Nikmati promo bunga bisa 0% untuk tenor 7 bulan dan promo gratis 1X cicilan untuk tenor 12, 18, dan 24 bulan. 

Jangan tunda untuk melengkapi perlengkapan di rumah Anda dengan barang-barang dari Informa. Temukan juga informasi serta penawaran menarik lainnya melalui website Danakini di https://www.danakini.co.id/ atau melalui aplikasi mobile phone yang dapat Anda unduh melalui Play Store dan App Store.

Written by: novajoanita

Sumber: https://informa.co.id/inspirations/kerja-dirumahaja-buat-sofa-jadi-cepat-rusak-cari-tahu-penyebab-dan-solusinya

Exit mobile version